Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggunakan Termux Saat Offline


Cara Menggunakan Termux Saat Offline

 Cara menggunakan Termux saat offline - Termux merupakan sebuah aplikasi terminal emulator untuk perangkat Android. Termux memiliki banyak fungsi yang sama dengan fungsi pada terminal Linux pada umumnya.

Untuk kamu yang biasa menggunakan aplikasi Termux, selama ini yang kamu tahu untuk menggunakan aplikasi Termux membutuhkan koneksi internet, betul kan? Nah, pernahkah kamu berfikir untuk menggunakan aplikasi Termux saat offline dan apakah bisa?

Ternyata jawabannya adalah bisa. Kita semua tahu bahwa aplikasi Termux dapat digunakan untuk mengerjakan tugas-tugas tertentu misalnya untuk mengakses dan mengelola file sistem, membuka aplikasi, menjalankan berbagai program, mengelola paket, mengakses jaringan, mengakses server dan lain sebagainya.

Baca Juga: Cara Membuat Bot Auto Comment dan Auto Like FB di Termux

Tidak semua hal di atas harus dilakukan menggunakan koneksi internet, ada beberapa yang dapat dilakukan secara offline, salah satunya adalah untuk mengelola file di sistem Android milikmu lewat aplikasi Termux.

Jika kamu penasaran ingin mengetahui apa saja yang bisa dilakukan dan tidak bisa dilakukan Termux saat sedang offline, berikut ini ulasannya.

Cara Menggunakan Termux Saat Offline

Meskipun kebanyakan aktifitas di Termux harus bergantung pada internet dan aplikasi Termux pun membutuhkan akses ke internet agar bisa dioperasikan secara penuh, namun beberapa hal dasar tetap bisa dilakukan saat Termux offline. Apa sajakah itu? Simak berikut ini.

Yang bisa dilakukan Termux saat offline:

Mengakses penyimpanan internal.

• Menghapus folder atau file.

• Menghapus package yang sudah terinstall.

• Membuat folder atau file baru.

• Menyalin folder atau file.

• Memindahkan folder atau file.

Mengganti nama folder atau file.

• Melihat isi folder dan semua bentuk pengelolaan file lainnya dapat dilakukan offline.

• Menggunakan teks editor seperti nano dan vim untuk mengedit file yang sudah ada diperangkat.

• Menggunakan paket atau package yang sudah kamu Install sebelumnya seperti Python, Git, PHP, dan lainnya.

• Menjalankan beberapa perintah dasar seperti ls, cd, cat, dan lainnya.

Beberapa tugas di atas bisa kamu lakukan di Termux tanpa koneksi internet. Selain dari daftar di atas berarti hanya dapat dilakukan menggunakan sambungan internet, beberapa diantaranya sebagai berikut.

Yang tidak bisa dilakukan Termux saat offline:

• Menginstal package baru.

• Memperbarui package.

• Mengakses repositori.

• Mengakses jaringan.

• Mengakses layanan cloud.

Mendownload file.

• Menjalankan script dll.

Baca Juga: Cara Install Script OSIF di Termux Terbaru

Terkadang ada juga beberapa script, perintah maupun package yang bisa dijalankan saat offline dan juga online, itu tergantung dari kebutuhannya masing-masing.

Jika hal yang ingin kamu lakukan cukup penting meskipun itu bisa dilakukan secara offline, sebaiknya dilakukan menggunakan koneksi internet saja agar tidak terjadi hambatan apapun dan Termux juga dapat menjalankan tugasnya secara penuh.

Biasanya yang bisa dilakukan offline dan kamu melakukannya secara online, itu tidak akan memakan kuota internet yang cukup banyak.

Itulah pembahasan singkat mengenai apa saja yang bisa dilakukan aplikasi Termux saat offline dan online. Semoga pembahasan di atas bisa menjawab pertanyaan kamu selama ini. Cukup sekian dan terimakasih.

Posting Komentar untuk "Cara Menggunakan Termux Saat Offline"