Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android


Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

 Cara membuat nama sendiri di kamera HP Android - Buat kamu yang sudah tahu jika di hasil foto dari kamera bawaan kamu bisa menampilkan sebuah nama yang biasanya berupa merk/tipe HP Android yang kamu gunakan, ternyata kamu juga bisa lho mengganti nama tersebut dengan membuat nama kamu sendiri.

Dengan menggunakan nama buatan kamu sendiri sebagai watermark di kamera HP, mungkin bisa menjadi nilai tambahan agar foto kamu terlihat lebih menarik dan keren. Selain itu, hasil jepretan kamu juga tidak akan bisa diakui oleh orang lain karena disana sudah jelas tertera nama kamu.

Sebenarnya, selain bisa menggunakan nama sendiri, kamu juga bisa membuat tulisan apapun sesuai dengan keinginan kamu. Tapi yang jadi masalahnya, tidak semua smartphone Android mendukung penggantian nama pada watermark di kamera bawaan. Alhasil, kamu hanya bisa menampilkan nama HP saja namun tidak bisa menampilkan nama sendiri.

Baca Juga: Cara Menampilkan Shot on VIVO di Kamera HP VIVO

Nah, oleh karena itu, disini admin ingin membagikan tutorial membuat watermark kamera HP Android dengan nama sendiri. Dengan ini kamu juga bisa menggantinya dengan tulisan nama apapun ketika kamu sudah bosan dengan satu nama yang sering digunakan.

Jika merasa tertarik dengan tutorial mengenai bagaimana cara buat nama sendiri di foto kamera HP yang akan admin bagikan dikesempatan kali ini, silahkan kamu simak sampai habis artikel ini.

Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

Cara untuk membuat nama sendiri di kamera Android yang akan admin bagikan disini berlaku untuk semua tipe dan merk HP Android seperti Samsung, VIVO, OPPO, Xiaomi, dan sebagainya. Entah HP itu memiliki fitur watermark bawaan maupun yang tidak memilikinya sekalipun tetap bisa menggunakan cara ini.

Nah, jika kamu sudah penasaran dengan caranya, kamu bisa melihat tutorial selengkapnya berikut ini:

1. Langkah pertama kamu harus download dan pasang terlebih dahulu aplikasi yang bernama Shot On Stamp di Android kamu masing-masing. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan gratis di Play Store. Jika aplikasinya sudah terpasang, langsung saja kamu buka aplikasi tersebut.

1. Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

2. Pada halaman awal setelah kamu membuka aplikasi itu, kamu wajib mengaktifkan opsi "Shot On". Silahkan kamu aktifkan terlebih dahulu opsi tersebut.

2. Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

3. Jika sudah, disana kamu bisa melihat beberapa opsi untuk mengatur tampilan watermark selain membuat tulisan nama sendiri, ada beberapa opsi lain juga yang bisa kamu atur sesuka hati. Beberapa diantaranya adalah:

Logo: opsi ini bisa kamu gunakan untuk memilih logo yang akan ditampilkan didalam Watermark. Disana terdapat beberapa pilihan logo, silahkan kamu pilih salah satunya.

Shot On: Opsi ini untuk mengatur nama HP yang kamu gunakan.

Shot By: Nah, pada opsi Shot By inilah kamu bisa memasukan nama sendiri kedalam watermark kamera di HP kamu.

Lanjut: Opsi ini untuk mengatur tata letak dari tulisan nama kamu, logo, waktu, dan juga untuk memilih font dan warna huruf.

Date & Time: Opsi ini bisa kamu gunakan untuk mengatur format waktu dan tanggal.

3. Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

Sekarang silahkan kamu sesuaikan tampilan watermark dengan beberapa opsi diatas yang fungsinya sudah admin sebutkan satu-persatu.

4. Jika kamu sudah mengatur nama dan tampilannya, sekarang kamu bisa mencoba hasilnya dengan membuka kamera bawaan di HP kamu lalu melakukan pemotretan seperti biasanya. Contoh hasilnya kurang lebih seperti gambar dibawah ini.

4. Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android

5. Selesai.

Sampai disini kamu sudah berhasil membuat watermark foto dengan menggunakan nama sendiri. Bukan hanya itu, kamu juga bisa menampilkan beberapa opsi lainnya seperti nama perangkat, logo, dan waktu berupa jam dan tanggal.

Baca Juga:

• Cara Menghilangkan Watermark Video Online Gratis Tanpa Aplikasi

• Cara Membuat Foto Menjadi Blur Tanpa Aplikasi

Sekarang kamera bawaan di HP Android kamu sudah memiliki watermark yang tampilannya sudah kamu atur di aplikasi Shot on Stamp. Semua foto hasil jepretan kamu akan secara otomatis ditambahkan watermark.

Perlu diketahui, aplikasi Shot On Stamp yang kamu gunakan diatas bukanlah sebuah aplikasi kamera. Jadi, meskipun menggunakan aplikasi pihak ketiga, untuk kamera yang kamu gunakan tetap kamera bawaan. Aplikasi itu hanya berfungsi untuk memasukan sebuah watermark kedalam hasil foto dari kamera di HP Android kamu saja.

Itulah cara membuat nama sendiri di kamera HP Android menggunakan aplikasi Shot On Stamp, yaitu aplikasi yang bisa digunakan oleh semua perangkat Android untuk menampilkan watermark.

Mungkin hanya itu saja yang bisa admin sampaikan, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Nama Sendiri di Kamera HP Android"