Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan


Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

 Jika kamu masih ingat, dulu kita pernah membahas artikel tentang cara menyalin tulisan difoto dengan aplikasi. Nah, pada kesempatan kali ini kita juga akan membahas artikel yang fungsinya sama namun caranya berbeda bahkan cara ini bisa dibilang lebih simpel, untuk lebih jelasnya lagi yaitu tentang cara menyalin teks di gambar tanpa aplikasi tambahan.

Semakin canggihnya teknologi yang berkembang di masyarakat, semakin banyak juga orang yang ingin mengerjakan sesuatu namun dengan cara yang lebih simpel lagi karena mereka tahu bahwa ada teknologi sudah memungkinkan itu semua, termasuk salah satunya adalah menyalin teks yang ada di gambar.

Menyalin teks didalam gambar biasanya dilakukan agar kita tidak perlu lagi repot-repot untuk menulis ulang sebuah tulisan atau teks di gambar secara manual dengan tujuan agar teks tersebut bisa kita edit atau kita bisa memasukan teks lain kedalamnya.

Selain membuat tugas kamu jadi lebih simpel, mengcopy teks di gambar tanpa kamu harus menulisnya juga bisa menghemat waktu. Dan cara ini sudah bisa kamu lakukan di HP Android milikmu atau bisa juga di PC. Dan khusus untuk pengguna Android, kamu bisa menyalin teks gambar dengan sangat mudah bahkan tanpa aplikasi tambahan apapun.

Baca Juga:

• Cara Melakukan Pencarian Dengan Gambar di Google Android

• Cara Membuat Tulisan Berjalan di HP Android Dengan Mudah

Beberapa aplikasi smartphone sudah dibekali dengan teknologi yang bernama OCR. Nah, buat kamu yang belum tahu OCR, secara sederhananya OCR atau Optical Character Recognition adalah sebuah teknologi yang dapat mengkonversi atau mengekstrak sebuah gambar kedalam format teks agar mesin dapat mengenali dan membaca teks yang ada di gambar tersebut sehingga kita bisa menyalin teksnya.

Jadi, yang memungkinkan kamu dapat menyalin sebuah teks didalam gambar lewat Android yang kamu gunakan adalah karena adanya teknologi OCR ini. Dengan OCR, teks yang bisa kamu salin bukan hanya teks yang dibuat secara digital saja melainkan kamu juga bisa menyalin teks yang dibuat dengan tulisan tangan manusia.

Meskipun sudah banyak sekali aplikasi dengan teknologi OCR yang beredar di internet, sayangnya masih banyak orang tidak ingin tahu tentang teknologi yang satu ini. Padahal, jika mereka tau fungsi yang sebenarnya adalah untuk copy teks dari gambar, pasti mereka akan tertarik untuk menggunakannya juga, terutama untuk yang bekerja pada bidang tulis ulang teks untuk mengumpulkan sebuah informasi entah melalui teks dari koran, majalah, atau dari buku-buku kemudian data-data yang didapat akan disatukan menjadi satu lalu diolah lagi.

Sekarang bisa kamu bayangkan sendiri bagaimana rasanya jika kamu harus melakukan semua hal diatas secara manual atau tanpa mengcopy teksnya, tentu akan sangat melelahkan dan memakan banyak waktu, bukan?

Maka dari itu, karena banyak yang tidak tahu bahwa OCR ini bisa sangat membantu bagi orang yang membutuhkannya, jadi admin akan membagikan fungsi OCR melalui cara menyalin teks dari gambar namun tanpa aplikasi tambahan di Android.

Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

Untuk salin teks di gambar menggunakan HP Android ternyata tidak harus menginstall aplikasi tambahan apapun karena ada salah satu aplikasi bawaan Android yang juga sudah dibekali dengan teknologi OCR, aplikasi tersebut yaitu Google Photos, pastinya kamu sudah kenal dong dengan aplikasi produk Google yang satu ini.

Selain berfungsi untuk mengelola foto dan video di perangkat Android kamu, aplikasi Google Foto juga bisa digunakan untuk menyalin teks didalam sebuah gambar entah gambar dengan format JPEG, GIF, JPG, TIFF, PNG, dan beberapa format gambar lainnya.

Jika kamu sudah penasaran dengan bagaimana cara menyalin teks di gambar tanpa aplikasi yaitu dengan Google Foto Android, sebelum masuk ke tutorialnya kamu harus mempersiapkan terlebih dahulu aplikasi Google Foto dan gambar yang didalamnya berisi teks yang ingin kamu copy.

Aplikasi Google Foto biasanya menjadi aplikasi bawaan di HP Android, namun jika kamu tidak melihat aplikasi tersebut di HP kamu, kamu bisa download terlebih dahulu aplikasinya melalui Play Store. Jika semuanya sudah dipersiapkan, langsung saja kamu simak tutorialnya dibawah ini.

Menyalin teks digambar tanpa aplikasi:

1. Buka aplikasi Google Foto di HP Android kamu masing-masing.

2. Sekarang silahkan kamu pilih salah satu foto berisi teks yang ingin kamu salin.

3. Didalam foto tersebut tap ikon titik tiga yang berada diatas kanan layar.

3. Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

4. Selanjutnya kamu pilih opsi "Salin teks".

4. Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

5. Setelah itu kamu atur saja bagian teks mana yang ingin kamu salin.

5. Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

6. Jika sudah, sekarang kamu tinggal menyalinnya dengan cara tap opsi "Salin teks".

6. Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

7. Sekarang kamu sudah bisa menempelkan dan mengedit teks yang sudah kamu salin tadi ke aplikasi teks editor yang biasa kamu gunakan.

7. Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan

8. Selesai.

Hanya dengan beberapa langkah saja kamu sudah berhasil menyalin tulisan di gambar bahkan tanpa aplikasi pihak ketiga. Caranya memang cukup sederhana sekali.

Baca Juga:

• Cara Mencari Kata di Halaman Web Google Chrome Android

• Cara Mengubah Aplikasi Menjadi File APK di Android

Jika merasa ada perbedaan dari cara diatas dengan yang kamu praktikan di HP kamu, biasanya hal itu terjadi karena aplikasi Google Foto yang kamu gunakan masih versi lama. Maka dari itu, kamu harus memperbarui aplikasi itu terlebih dahulu karena cara diatas admin menggunakan aplikasi Google Foto versi terbaru. Jika ingin caranya sama, artinya kamu harus menggunakan yang versi terbaru juga.

Apabila teks yang ada di gambar milikmu tidak mampu terdeteksi, penyebab biasanya adalah karena teks tersebut tidak jelas. Memang, fitur ini juga dapat membaca tulisan tangan namun dengan syarat tulisannya cukup jelas dan terlihat. Jika teksnya tidak jelas apalagi sampai tidak terlihat, mesin atau software tidak akan mampu untuk mengenali bahwa itu adalah sebuah teks. Hal ini berlaku untuk tulisan tangan maupun tulisan digital. Jadi usahakan gambar kamu terlihat jelas, tidak buram, tidak blur, dan bisa dibaca setidaknya oleh kamu sendiri.

Itulah cara menyalin teks di Gambar tanpa aplikasi tambahan. Mungkin hanya itu saja yang bisa admin sampaikan, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Terimakasih.

Posting Komentar untuk "Cara Menyalin Teks di Gambar Tanpa Aplikasi Tambahan"