Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022


Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022

 WhatsApp memiliki fitur yang memungkinkan kamu untuk menyembunyikan status agar tidak bisa dilihat oleh beberapa orang tertentu yang ada didalam kontak kamu. Dengan kata lain kamu bisa memilih siapa saja yang bisa melihat status WA yang kamu buat.

Hadirnya fitur ini dinilai sangat membantu sekali bagi sebagian pengguna, contohnya ketika kamu ingin membuat status namun status tersebut tidak layak dilihat oleh anak-anak dibawah umur. Nah, dengan fitur ini kamu tinggal menyembunyikan status WA tersebut.


Baca Juga:

• Cara Menyembunyikan Chat WhatsApp Di iPhone Dan Android

• Cara Menyembunyikan Terakhir Dilihat Di WA Dengan Mudah

• Ciri Ciri WhatsApp Diretas Dan Cara Mengatasinya


WhatsApp sendiri memang tidak memberikan aturan khusus untuk status apa saja yang boleh di posting. Artinya kamu bebas memposting status apapun yang kamu mau. Jadi sebagai filternya, kamu bisa privasi status WhatsApp tersebut agar orang-orang tertentu yang tidak diperbolehkan tidak akan melihatnya.

Selain alasan diatas, mungkin masih banyak lagi alasan orang privasi status WA miliknya, pastinya kamu juga pernah mengalami saat ingin membuat status, tapi kamu ingin story WA itu khusus untuk ditujukan kepada satu teman dekat kamu saja dengan maksud bermacam-macam.

Untuk menyembunyikan story di WA caranya sangat mudah sekali, bahkan kamu bisa melakukannya dengan cepat jika sudah mengetahui caranya. Tapi bagi kamu yang belum mengetahuinya, tenang saja, setelah ini kita akan membahasnya. Selain mudah, cara yang akan admin bagikan merupakan cara terbaru di tahun 2022 saat ini.


Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022

Cara sembunyikan status WhatsApp berikut ini bisa kamu praktikan di smartphone Android maupun iPhone. Pastikan bahwa aplikasi WhatsApp yang kamu gunakan sudah versi terbaru, hal itu hanya untuk menghindari adanya perbedaan cara yang mungkin bisa membuat kamu sedikit bingung. Baiklah, tanpa basa-basi lagi berikut ini adalah cara selengkapnya:


1. Buka aplikasi WhatsApp di HP kesayanganmu masing-masing.


2. Setelah didalam WA, tap menu "Status", lalu tap ikon titik tiga yang berada diatas kanan layar, dan setelah itu pilih "Privasi status".

Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022

3. Kemudian dihalaman selanjutnya kamu akan melihat tiga opsi pilihan untuk mem-private status WA, yaitu:

Kontak saya artinya status akan dibagikan ke semua daftar kontak WA kamu. Dalam opsi ini tidak ada status yang disembunyikan untuk siapapun kecuali kontak atau nomor yang tidak kamu simpan yang sudah jelas tidak bisa melihatnya.

Kontak saya, kecuali artinya opsi ini bisa kamu gunakan untuk menyembunyikan status WA dari orang lain yang kamu pilih.

Hanya bagikan dengan artinya opsi ini digunakan untuk memilih beberapa daftar kontak yang bisa melihat status WhatsApp kamu.

Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022

Dari ketiga opsi diatas hanya ada dua opsi yang bisa kamu gunakan untuk menyembunyikan status WhatsApp kamu dari orang tertentu yang kamu inginkan, yaitu opsi Kontak saya, kecuali dan opsi Hanya bagikan dengan. Pada dasarnya kedua opsi tersebut memiliki fungsi yang sama, namun cara menggunakannya berbeda.


4. Sekarang kamu pilih terlebih dahulu opsi yang diinginkan.

Jika memilih opsi Kontak saya, kecuali:

Kamu tinggal menandai siapa saja orang yang tidak akan mengetahui status yang kamu buat. Jika sudah, tap ikon centang berbentuk bulat untuk menyimpan setelan.

Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022

Jika memilih opsi Hanya bagikan dengan:

Caranya sama seperti diatas namun perbedaan pada opsi ini adalah kebalikannya, yakni kontak yang kamu pilih adalah orang-orang yang bisa melihat status WA kamu, silahkan kamu pilih dengan menandainya. Jika sudah, tap ikon centang berbentuk bulat untuk menyimpan setelan.

Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022


5. Selesai.

Sekarang status WhatsApp kamu sudah disembunyikan, itu artinya hanya orang-orang yang kamu pilih saja yang dapat melihatnya.


Baca Juga:

• 2 Cara Membalas Pesan WhatsApp Tanpa Terlihat Online Dan Mengetik

• Cara Keluar Dari Grup Whatsapp Tanpa Ketahuan Orang Lain

• Cara Mengaktifkan Fitur Kunci Sidik Jari Di WhatsApp


Itulah cara menyembunyikan status WA dari orang tertentu 2022. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Menyembunyikan Status WA Dari Orang Tertentu 2022"