Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus Dengan Mudah


Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus Dengan Mudah

 Rasa penasaran seringkali datang saat kita menerima pesan WhatsApp namun pesan tersebut dihapus lagi oleh si pengirim. Hal itu tidak hanya membuat kita penasaran namun juga membuat kita sedikit kesal. Bagaimana tidak, saat kita membuka pesan tersebut yang ada hanya keterangan "pesan ini telah dihapus".

Pastinya ada berbagai pertanyaan yang muncul dipikiran kita setelah menerima pesan WhatsApp yang dihapus tersebut. Beberapa contohnya seperti, Apakah pesan itu penting? Ada apa dengan pesan itu sehingga pengirim menariknya lagi?

Yang membuat kita menjadi lebih penasaran lagi adalah ketika kita berpikir bahwa pengirim pesan seolah-olah sedang merahasiakan pesan tersebut. Dan ada sesuatu lain yang dirahasiakan namun tidak jadi untuk diungkapkan, entah itu karena malu atau hal lain yang bersifat sensitif. Maka dari itulah ia menghapus pesannya lagi.

Berbagai rasa penasaran yang muncul seakan memaksa kita untuk mengetahui isi dari pesan WhatsApp yang dihapus tersebut. Untuk mengobati rasa penasaran kamu akan pesan itu, untungnya ada cara mengetahui pesan WhatsApp yang dihapus yang bisa kamu lakukan dengan mudah.


Baca Juga:

• Cara Menyembunyikan Chat WhatsApp Di iPhone Dan Android

• 2 Cara Membalas Pesan WhatsApp Tanpa Terlihat Online Dan Mengetik


WhatsApp memang memiliki fitur yang memungkinkan pengirim pesan dapat kembali menghapusnya tapi dengan syarat si penerima pesan belum melihat isi pesan WhatsApp tersebut. Namun dalam beberapa kasus, pesan tersebut masih bisa dihapus meskipun penerima sudah membacanya. Biasanya hal itu terjadi belum lama ketika penerima pesan membacanya. Dengan kata lain itu adalah pesan baru. Untuk pesan WhatsApp yang sudah sangat lama mungkin tidak bisa dihapus atau ditarik kembali.

Meskipun begitu, WhatsApp sendiri tidak memilik fitur untuk mengetahui pesan yang dihapus. Jika fitur tersebut memang ada, untuk apa juga WhatsApp menghadirkan fitur untuk menghapus pesan yang sudah dikirim.

Sebenarnya fitur untuk menghapus pesan WhatsApp yang sudah dikirimkan memang cukup berguna. Misalnya saat kita salah mengirim pesan, salah mengetik, ataupun hal lainnya. Kita bisa menghapus lagi pesan WhatsApp tersebut dengan mudah.

Meskipun kamu tidak bisa mengetahui isi dari pesan WhatsApp yang dihapus didalam aplikasinya sendiri. Ada cara lain yang bisa kamu gunakan untuk mengetahui pesan WhatsApp yang dihapus. Jika ingin tahu lebih lanjut bagaimana langkah-langkahnya, simak ulasannya berikut ini.


Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus Dengan Mudah

Pada cara ini kita akan menggunakan bantuan dari aplikasi yang bernama WAMR - Recover deleted messages & status download. Kamu bisa download aplikasi ini terlebih dahulu didalam Google Play Store HP Android kamu masing-masing.


1. Buka aplikasi WAMR yang sudah kamu pasang tadi. Pada saat pertama kali membuka aplikasi ini, kamu akan dimintai beberapa izin terlebih dahulu.


2. Pada halaman "Disclaimer" tap " "Accept". Kemudian untuk halaman "Select apps to monitor", kamu pilih atau centang aplikasi WhatsApp. Untuk beberapa halaman yang tidak perlu di isi, kamu bisa melewatinya saja.

Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus


3. Lalu untuk halaman "Setup", aplikasi akan meminta 2 izin yaitu untuk mengakses media di perangkat dan izin notifikasi. Silahkan tap "Enable" pada kedua opsi tersebut.

Untuk opsi "Notification Reader", kamu akan disuruh untuk mengizinkan aplikasi WAMR agar dapat mengakses notifikasi. Silahkan centang aplikasi WAMR untuk mengizinkannya.

Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus


4. Sekarang kamu sudah bisa menggunakan aplikasi tersebut. Untuk mengetahui pesan yang telah dihapus, kamu bisa melihatnya pada halaman beranda aplikasi WAMR.

Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus


5. Disana kamu bisa mengetahui pesan WhatsApp yang dihapus dan pesan yang tidak dihapus. Jika kamu hanya ingin menampilkan pesan yang dihapus saja. Caranya adalah masuk ke salah satu pesan. Didalam pesan tersebut, tap ikon titik tiga yang berada diatas kanan layar. Setelah itu centang opsi "Only deleted".

Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus


6. Selesai.


Jika cara diatas kamu merasa gagal dan pesan WhatsApp yang dihapus tetap tidak terbaca atau terlihat. Maka ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan lagi. Diantaranya adalah:

1. Jangan menonaktifkan pemberitahuan pesan WhatsApp.

2. Pesan WhatsApp yang dihapus sebelum kamu menginstall aplikasi ini tidak bisa di pulihkan.

3. Memberikan semua izin yang diminta oleh aplikasi ini.

4. Jangan membisukan atau membungkam obrolan WhatsApp.

Jika semua langkah diatas sudah dilakukan, sekarang silahkan kamu tes lagi dengan cara meminta teman kamu untuk mengirim pesan kemudian menghapusnya lagi.

Selain bisa digunakan untuk mengetahui pesan di WhatsApp yang dihapus, aplikasi ini juga memiliki fitur lain yang diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Mengirimkan pemberitahuan jika ada pesan WA yang dihapus/ditarik.

2. Secara otomatis memulihkan media dan pesan yang dihapus.

3. Bisa digunakan untuk menyimpan status WhatsApp dari teman kamu. Dll.


Baca Juga:

• Cara Menyembunyikan Terakhir Dilihat Di WA Dengan Mudah

• Cara Keluar Dari Grup Whatsapp Tanpa Ketahuan Orang Lain

• Cara Agar Tetap Bisa Chat Ke Orang Yang Blokir WhatsApp Kita Tanpa Aplikasi


Itulah cara mengetahui pesan WhatsApp yang dihapus dengan mudah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.


Posting Komentar untuk "Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Dihapus Dengan Mudah"