Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Grup di Telegram di Android

Cara Membuat Grup di Telegram di Android

 Cara Membuat Grup di Telegram di Android - Aplikasi Telegram menyediakan dua fitur yang memungkinkan pengguna untuk saling berkomunikasi dan berbagi konten dengan banyak pengguna lain di dalam satu ruang chat yang sama, fitur tersebut adalah fitur grup.

Memang sebenarnya platform media sosial dan chat yang ada saat ini hampir semuanya memfasilitasi pengguna dengan fitur grup. Namun, grup yang ada di Telegram ini bisa dikatakan lebih unggul dibanding dengan grup di platform lain jika dilihat dari segi fitur dan kemampuannya.

Keunggulan yang pertama bisa kamu lihat dari kapasitas anggota yang mana grup Telegram mampu menampung hingga 200.000 anggota. Dengan anggota yang sebegitu banyak, tentu jangkauan yang didapatkan akan lebih luas lagi.

Dengan membuat grup di Telegram, kamu dapat mengumpulkan ribuan orang yang memiliki minat yang sama dan membuka ruang untuk berdiskusi, berkomunikasi, dan berbagi pengetahuan seputar topik yang diminati. Semakin ramai orang yang bergabung, maka akan semakin seru pula obrolannya.

Grup Telegram sangat cocok digunakan untuk segala kebutuhan, baik sebagai tempat untuk berkumpulnya tim kecil hingga komunitas besar. Jika kamu adalah pemilik dari grup tersebut, kamu dapat membuat grup tersebut sebagai grup publik yang dapat di cari oleh semua orang atau grup private yang hanya dapat diakses oleh orang yang kamu undang saja.

Selain itu, kamu juga bisa mengirim file ke grup dengan ukuran mencapai 2GB. Tentunya hal ini akan sangat bermanfaat jika kamu ingin mengirim file-file yang memiliki ukuran cukup besar, misalnya seperti video dan film. Tidak hanya itu, kamu juga dapat mengirim berbagai jenis file lainnya seperti foto, dokumen, musik, dan lokasi.

Setelah tahu beberapa detail tentang grup Telegram, mungkin kamu tertarik ingin menggunakan fitur ini untuk keperluan yang akan kamu lakukan. Jika memang iya, berikut ini ada tutorial yang dapat jadi petunjuk agar kamu lebih mudah ketika ingin membuat grup di Telegram.

Cara Membuat Grup di Telegram di Android

Untuk membuat grup Telegram dapat kamu lakukan di perangkat apapun, misalnya di HP Android atau iPhone, dan di Laptop atau komputer yang dapat kamu akses melalui Telegram versi web.

Tapi di tutorial ini admin hanya khusus membahas tutorial untuk perangkat Android saja. Untuk pengguna iPhone juga sebenarnya boleh menggunakan cara ini karena langkah-langkahnya tidak jauh berbeda, tinggal menyesuaikan caranya saja.

Jika sudah penasaran, berikut ini tutorial membuat grup telegram di Android, silahkan disimak dan ikuti langkah-langkahnya.

1. Buka aplikasi Telegram pada HP Android milikmu. Jika belum punya aplikasinya, silahkan download di Play Store.

2. Setelah itu, tap ikon garis tiga yang ada disamping kiri atas layar.

2. Cara Membuat Grup di Telegram di Android

3. Selanjutnya kamu akan melihat berbagai pilihan yang muncul dari sisi kiri layar. Diantara pilihan tersebut kamu pilih "Grup Baru".

3. Cara Membuat Grup di Telegram di Android

4. Untuk membuat grup baru kamu diwajibkan untuk menambahkan minimal satu kontak untuk bergabung dengan grup tersebut. Silahkan kamu pilih kontak siapa saja yang ingin ditambahkan. Selesai memilih, tap ikon panah bulat disamping kanan bawah.

4. Cara Membuat Grup di Telegram di Android

5. Selanjutnya kamu bisa menambahkan foto profil dan memberi nama grup Telegram tersebut. Buat nama dan foto yang sesuai dengan topik bahasan grupnya nanti.

5. Cara Membuat Grup di Telegram di Android

6. Jika sudah, tap ikon centang bulat yang berada disamping bawah kanan.

6. Cara Membuat Grup di Telegram di Android

8. Selesai.

Bagaimana, caranya sangat mudah, bukan? Kamu hanya perlu melakukan beberapa langkah saja dan grup sudah langsung jadi.

Proses pembuatan grup Telegram baru milikmu sudah berhasil dan sekarang kamu sudah berada di dalam room chat grup tersebut. Jika ingin melihat pengaturan grup, tap nama grup yang berada di atas layar, kemudian di sana kamu akan melihat berbagai pengaturan pendukung lainnya.

Grup tersebut dapat kamu jadikan sebagai wadah untuk kolaborasi, diskusi, dan membangun kebersamaan yang tidak terbatas dengan sekolompok orang, grup ini bisa menjadi platform untuk saling mendukung dan memberikan inspirasi antara satu sama lain.

Namun, dalam menciptakan grup di Telegram, penting untuk memikirkan tujuan dan tema grup dengan baik. Hal ini akan membantu menarik anggota yang relevan dan memastikan bahwa grup memilik anggota dengan tujuan yang sama sehingga topik pembahasannya tetap jelas dan tidak nyerempet kemana-mana.

Demikian dari artikel cara membuat grup di Telegram di Android. Terimakasih sudah membaca dan sampai jumpa di artikel selanjutnya dari situs teknoinfo09.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Grup di Telegram di Android"