Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Cek Nomor Indosat Terbaru 2021


5 Cara Cek Nomor Indosat Terbaru 2021

 Pernahkah kamu mengalami kesulitan saat ingin cek nomor Indosat terbaru milikmu sendiri? Masalah itu sering kali dialami oleh beberapa orang khususnya oleh pengguna kartu Indosat yang tidak menyimpan nomor miliknya.

Saat kamu membeli sebuah kartu Indosat baru, disana kamu bisa melihat nomor dari kartu yang kamu beli. Biasanya nomor tersebut berupa stiker yang ditempel yang terdapat pada bagian luar bungkusnya. Hal itu tidak hanya bisa kamu temukan pada kartu Indosat saja namun kartu lain juga mencantumkan nomor pada bungkusnya.

Sebenarnya kehadiran nomor yang tertera pada bungkus tersebut memang tidak terlalu penting dan kamu juga tidak perlu untuk menyimpannya, karena kamu masih bisa melihat nomor Indosat dengan menggunakan cara lain. Namun masalahnya adalah ketika kamu tidak tahu untuk cara cek nomor Indosat tersebut. Pasti kamu akan kesulitan juga, kan?


Baca Juga:

• Cara Transfer Paket Internet Indosat Ooredoo 2021

• Cara Transfer Pulsa Ke Sesama Indosat 2021


Sebenarnya, ada berbagai macam cara mudah yang bisa kamu lakukan agar dapat mengetahui nomor dari kartu Indosat yang saat ini kamu gunakan, mulai dari menggunakan kode dial, aplikasi, dan menggunakan beberapa cara lainnya.

Cek nomor biasanya dilakukan saat kamu hendak melakukan pengisian pulsa atau hal lainnya yang membuat kamu membutuhkan nomor tersebut tapi kamu juga tidak menghafalnya. Nah, Jika kamu sudah penasaran bagaimana cara untuk cek no Indosat terbaru milikmu, berikut ini adalah tutorial lengkapnya.


5 Cara Cek Nomor Indosat Terbaru 2021

1. Cara Cek Nomor Indosat Menggunakan Kode Dial

Cara untuk mengetahui nomor Indosat yang pertama adalah dengan melakukan panggilan. Cara ini bisa dikatakan cara yang paling mudah, simpel, dan cepat. Karena kamu hanya perlu melakukan sebuah panggilan saja.

Meskipun begitu, di cara ini kamu tidak memerlukan biaya pulsa sepeserpun. Berikut ini caranya:

• Buka aplikasi Telpon di smartphone kamu.

• Lalu masukan *123*30#.

• Setelah itu tap OK/Panggil.

• Dan sesaat kamu akan menerima pop-up berupa informasi mengenai nomor Indosat yang kamu gunakan.

• Selesai.

Diatas adalah cara yang langsung bisa memunculkan nomor kamu dengan melakukan satu kali panggilan saja. Adapun beberapa cara lainnya seperti dibawah ini.


2. Cara Cek Nomor Indosat Terbaru Dengan Aplikasi myIM3

Cara berikutnya yaitu menggunakan sebuah aplikasi. Aplikasi yang akan kamu gunakan merupakan aplikasi keluaran dari Indosat sendiri, dan untuk pengguna Indosat pasti tidak asing lagi dengan aplikasi yang bernama myIM3. Mungkin kamu juga adalah salah satu pengguna dari aplikasi ini.

Selain dapat digunakan untuk cek nomor Indosat, didalam aplikasi myIM3 kamu juga dapat melakukan cek pulsa, cek sisa kuota internet, dan bahkan kamu juga bisa melakukan pembelian paket internet dengan banyak pilihan disana. Selain itu, masih banyak lagi layanan yang disediakan oleh aplikasi myIM3 untuk memudahkan pengguna atau pelanggannya dalam melakukan beberapa hal.

Sebelum melanjutkan tutorial cara cek nomor Indosat terbaru menggunakan aplikasi myIM3, pastikan kamu sudah memiliki aplikasi tersebut dan juga sudah mendaftarkan nomor Indosat kamu didalam aplikasi myIM3. Jika belum memiliki aplikasi ini, kamu harus mendownloadnya terlebih dahulu didalam Play Store di HP kamu masing-masing. Setelah aplikasi terpasang, silahkan kamu login. Jika semuanya sudah selesai, berikut ini adalah cara mengetahui nomornya:

• Buka aplikasi myIM3.

• Setelah berada didalam aplikasinya, sekarang tap ikon garis tiga dibawah kanan layar.

• Disana kamu langsung bisa melihat nomor Indosat yang kamu gunakan.

• Selesai.

Sangat mudah bukan?


3. Cara Cek Nomor Indosat IM3 Melalui Situs Resmi Miliknya

Untuk kamu yang ingin cek nomor Indosat sendiri namun belum memiliki aplikasinya dan enggan juga untuk mendownloadnya, maka kamu bisa melakukan cara alternatif lainnya yaitu dengan menggunakan situs resmi milik Indosat.

Bukan perusahaan besar namanya jika tidak memiliki sebuah situs resmi. Indosat sendiri memiliki situs resmi yang didalam situs tersebut terdapat berbagai layanan yang hampir serupa dengan apa yang disediakan didalam aplikasinya yaitu aplikasi myIM3.

Didalam situs tersebut kamu juga dapat melihat nomor Indosat terbaru yang kamu gunakan. Untuk caranya adalah sebagai berikut:

• Buka aplikasi browser lalu kunjungi situs https://myim3.indosatooredoo.com/ceknomor/

• Pada halaman awal situs kamu akan diperintahkan untuk login terlebih dahulu dengan memasukan NIK dan Nomor Kartu Keluarga yang kamu gunakan saat pertama kali mendaftarkan kartu Indosat tersebut. Silahkan kamu masukan data yang sesuai agar permintaan login diterima.

• Setelah memasukan dan memastikan data tersebut benar, sekarang centang pada tulisan "i'm not a robot"

• Jika sudah, tap "PERIKSA". Dan setelahnya kamu sudah bisa melihat nomor Indosat yang sekarang kamu gunakan.

• Selesai.


4. Cek Nomor Kartu Indosat Via Call Center

Cara yang selanjutnya adalah dengan menghubungi dan meminta bantuan pada call center Indosat. Selain dapat membantu kamu untuk cek nomor Indosat, call center juga siap membantu kamu saat sedang mengalami kendala atau keluhan lainnya.

Ada beberapa nomor dari call center Indosat yang bisa kamu hubungi, namun disini kita akan menggunakan dua nomor yang biasa digunakan saja, yaitu call center dengan nomor 185 dan 186.

Untuk menghubungi call center 185 bagi pengguna IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo tidaklah gratis. Kamu akan di kenakan tarif sebesar 1000/panggilan. Namun untuk pengguna kartu pascabayar seperti Matrix Ooredoo, tidak akan dipungut biaya sepeserpun, dengan kata lain gratis. Call center ini bisa kamu hubungi selama 24 jam dan yang akan menjawab panggilan bukanlah sistem ataupun mesin melainkan manusia sungguhan.

Sedangkan call center dengan nomor 186 bisa kamu hubungi secara gratis meskipun kamu bukan pengguna dari kartu Indosat pascabayar. Meskipun gratis, kamu hanya bisa menghubunginya hanya pada saat jam kerja saja yaitu dari jam 8 pagi sampai dengan jam 5 sore. Dan yang menjawab panggilan adalah mesin atau robot. Namun hal itu tidak menjadi masalah jika kamu menginginkan yang gratisan.

Itulah dua call center yang bisa kamu hubungi untuk meminta bantuan termasuk salah satunya adalah menanyai tentang nomor Indosat yang kamu gunakan. Kedua call center itu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Silahkan pilih salah satu dari kedua call center yang akan kamu gunakan untuk cek nomor IM3 punya kamu sendiri.


5. Cara Cek Nomor Indosat Terbaru Lewat SMS

Cara untuk cek nomor Indosat yang terakhir adalah dengan menggunakan sebuah sms. Cara ini cukup mudah namun kamu memerlukan sedikit biaya berupa pulsa. Jika kamu tidak memiliki pulsa sama sekali, maka kamu tidak akan bisa menggunakan cara ini.

Disini kamu tidak akan mengirimkan sebuah pesan kepada pihak Indosat. Namun kamu harus mengirim SMS ke hp temanmu atau hp orang lain. Setelah pesan tersebut diterima, sekarang kamu bisa melihat nomor kamu dari HP si penerima SMS tersebut.

Selain dengan cara mengirimkan SMS, kamu juga bisa dengan menelpon. Namun jika menggunakan telpon yang ditakutkan adalah pulsa yang akan diambil akan lebih banyak. Jadi lebih baik menggunakan pesan SMS saja.


Baca Juga:

• Cara Mendapatkan Kuota Indosat 50GB Gratis & Berlaku Untuk Semua Aplikasi 2021

• Kode Dial Kuota Indosat Ooredoo Paling Murah Terbaru 2020


Itulah 5 cara cek nomor Indosat terbaru 2021, baik itu untuk Indosat Ooredoo ataupun kartu Indosat Mentari. Cukup sekian dari artikel kali ini, sampai jumpa lagi di artikel berikutnya. Semoga bermanfaat dan terimakasih.


Posting Komentar untuk "5 Cara Cek Nomor Indosat Terbaru 2021"